Skip to main content

King The Land Episode 6 Raih Rating Tertinggi, Yoona dan Junho Bikin Gemas


Penayangan King The Land episode enam membuat drama Korea yang dibintangi Yoona dan Lee Junho itu meraih rating tertingginya. Kebersamaan Yoona dan Junho makin bikin gemas penonton.

King The Land episode enam tayang pada 2 Juli 2023. Drama Korea romantis komedi produksi JTBC ini bisa ditonton di Netflix oleh penonton Indonesia.

Berdasarkan data Nielsen Korea, King The Land yang telah memasuki episode keenam mencapai rating tertingginya. Episode enam King The Land mencetak rating hingga 12,6%. Sebelumnya King The Land episode lima juga membuat drama Korea yang mulai tayang 17 Juni ini mencetak rating dua digit yaitu hingga 10,5%.

Sinopsis King The Land Episode 6

King The Land merupakan drama Korea yang dibintangi Im Yoona sebagai Cheo Sa Rang dan Lee Junho pemeran Goo Won. Cheo Sa Rang dikisahkan bekerja di King Hotel yang dipimpin Goo Won. Pria tersebut merupakan anak chaebol, salah satu pewaris King Hotel.


Pada episode 6 King The Land, Cheo Sa Rang terjebak di pinggir tebing setelah ditugaskan pihak hotel untuk menemui petani gingseng. Yoona terjatuh saat memetik ginseng langka.

Goo Won yang sudah terpikat dengan pesona Cheo Sa Rang langsung ingin menyelamatkan wanita yang membuatnya jatuh cinta itu. Dia sampai melanggar aturan untuk menggunakan helikopter King Hotel demi menyelamatkan Sa Rang.

Goo Won pun tiba di lokasi Yoona terjebak di pinggir tebing. Bukannya membawa perlengkapan penyelamatan, dia datang dengan tangan kosong.

"Setidaknya kau tidak sendirian," kata Goo Won. "Di otakku hanya ada tekad untuk menyelamatkanmu dengan cara apapun tanpa sempat memikirkan yang lain," ucapnya lagi.


Goo Won yang kini ikut terjebak di pinggir tebing bersama Cheo Sa Rang malah ketakutan mendengar suara-suara aneh di hutan. Dia juga teriak lebih kencang dari Sa Rang saat ada seorang pria memakai mantel hujan dan senter menyinari mereka dari atas. Ternyata orang itu adalah petani ginseng yang datang menyelamatkan keduanya.

Pada King The Land episode enam, Goo Won dan Cheo Sa Rang bermalam di rumah petani gingseng. Momen itu semakin mendekatkan keduanya. Apalagi setelah itu Go Woon mengantar Sa Rang ke rumah sang nenek untuk mengantar ginseng langka yang didapat sebelumnya.

Go Won diminta mengupas bawang oleh nenek Sa Rang. Dia juga diajak Cheo Sa Rang ke pasar yang saat kecil sering didatanginya. Keduanya bersenang-senang di pasar sampai lupa membeli tahu yang disuruh nenek.

King The Land episode enam ditutup dengan adegan Go Won datang ke rumah Cheo Sa Rang di malam hari. Padahal saat itu Sa Rang sedang bersenang-senang dengan dua sahabatnya memesan berbagai makanan. Wajah kaget Sa Rang menutup King The Land episode enam.

Spoiller King The Land episode tujuh, Go Won menjelaskan pada Cheo Sa Rang sosok wanita yang dipeluknya. "Dia bukan pacarku," katanya. "Kalau bukan pacar kenapa kamu memeluknya," balas Sa Rang yang mulai menaruh rasa cemburu.

King The Land episode tujuh akan tayang pada 8 Juli 2023. Kamu bisa menonton drama Korea yang dibintangi Yoona Girls Generation dan Junho 2PM ini secara legal di Netflix.

Sumber : detik.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar