Skip to main content

5 Potret Garneta Haruni, Pesinetron Cantik yang Punya Anak dari Suami Kimmy Jayanti


SOSOK Garneta Haruni menjadi perbincangan hangat pemberitaan media belakangan ini. Ini lantaran kisah masa lalu pesinetron cantik tersebut yang dengan suami Kimmy Jayanti, Greg Nwokolo.

Garneta Haruni pernah mengaku pernah hidup bersama tanpa ikatan pernikahan hingga hamil dengan Greg Nwokolo yang kini berstatus suami Kimmy Jayanti. Garneta menyebut dirinya ditinggalkan Greg saat sedang hamil 7 bulan. Greg sendiri akhirnya menikah dengan Kimmy Jayanti.

Terlepas dari konflik tersebut, Garneta Haruni dikenal sebagai pesinetron dengan paras cantik dan penampilan modis. Berikut potretnya yang dirangkum dari akun Instagram @garnetaharuni, Kamis (9/2/2023).

Cantik dengan gaya kece


Pertama ada potret cantik Garneta Haruni mengenakan kemeja oversized putih yang distyling menjadi outer. Dia mengenakan crop tank top putih sebagai inner yang dipadukan celana pendek hitam.

Kacamata yang tersemat di kepala membuat gayanya semakain kece. Selain itu, senyum manis Garneta membuat netizen terpesona.

"Cantik," kata @olivie***

"Garnetaaaaa. Cantiknya ga pernah pudar. ❤️πŸ‘❤️πŸ‘❤️," ujar @gandhifernando

Mamba style


Berikutnya ada potret Garneta Haruni tampil dengan outfit mamba. Dia mengenakan tank top hitam dan hot pants warna senada, serta kacamata juga heels. Selain cantik, Garneta juga memiliki body goals yang membuatnya terlihat seksi.

Selfie pakai baju tidur


Berikutnya ada potret cantik Garneta Haruni berfoto selfie, sepertinya baru bangun tidur. Terlihat dia masih memakai baju tidur hitam berbahan satin dengan tali tipis yang membuatnya terlihat sedikit seksi.

"Cantik syekalii mbak garneta😍😍," ujar @lilisriy***

"sexsi," kata @sp_samur***

Pakai rok motif leopard


Berikutnya ada potret cantik Garneta Haruni saat liburan ke pantai. Dia tampak berpose duduk di restoran dengan gayanya yang kece.

Garneta mengenakan bustier top berwarna hitam yang dipadukan rok motif leopard. Duduk dengan pose kaki dilipat, Garneta tampak cantik dan seksi.

Feminin pakai baju sabrina


Terakhir ada potret cantik Garneta Haruni mengenakan baju sabrina berwarna biru. Busana model off shoulder tersebut memperlihatkan bahu mulus Garneta yang memberi sentuhan feminin nan seksi. Selain itu, gayanya juga semakin kece dengan memakai kacamata hitam.

Sumber : okezone.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar