Tiga Kali Operasi Plastik, Ini 11 Transformasi Vlogger Farida Nurhan

Food vlogger tersohor ini dulunya TKW yang akhirnya kembali ke Tanah Air setelah 6 tahun mengadu nasib di negeri orang.
Bagi yang suka berselancar di YouTube, tentunya sudah tak asing lagi
dengan sosok Farida Nurhan. Wanita asal Lumajang ini merupakan food
vlogger yang cukup populer di Indonesia. Sebelum menjadi YouTuber sukses,
ibu satu anak ini ternyata pernah mengadu nasib sebagai Tenaga Kerja
Wanita (TKW).
Konten-konten kulinernya di YouTube pun telah ditonton oleh banyak orang
yang membuat dirinya semakin sukses. Tak hanya kariernya, penampilan
Farida juga selalu menjadi sorotan.
Terlebih, Farida secara blak-blakan mengakui bahwa ia telah menjalani
operasi plastik untuk mempercantik wajahnya. Salah satu bagian wajah yang
dirombaknya adalah hidung. Tak tanggung-tanggung, ia bahkan mengaku sudah
menjalani operasi sebanyak tiga kali.
Penampilannya sebelum dan sesudah oplas pun banyak mengalami perubahan.
Tak sedikit orang yang dibuat pangling dengan penampilan wanita 40 tahun
tersebut.
Penasaran? Berikut potret transformasi vlogger Farida Nurhan, seperti
dilansir brilio.net dari berbagai sumber, Kamis (15/9).
1. Sebelum dikenal sebagai food vlogger top, Farida Nurhan dulunya
adalah seorang TKW.

2. Ibunda dari Permesta Dhyaz Putri pergi ke luar negeri di usianya yang masih sangat muda. Kala itu dirinya masih berusia 17 tahun.

3. Saat menjadi TKW, Farida pernah bekerja di Hong Kong dan Singapura.

4. Farida memutuskan kembali ke Indonesia usai 6 tahun menjadi TKW.

5. Tak hanya kisah kariernya yang mencuri perhatian, penampilannya pun tak lepas dari sorotan. Beginilah wajah Farida Nurhan sebelum melakukan operasi plastik.

6. Bisa terlihat bahwa hidung Farida sebelum oplas tidak terlalu mancung. Ia pun juga memiliki kantong mata yang tebal.

7. Ingin memiliki hidung mancung, Farida pun memutuskan untuk operasi plastik. Kala itu, ia memperbaiki hidungnya dengan silikon.

8. Merasa tidak puas dengan hasilnya, Farida kembali melakukan operasi plastik di bagian hidungnya dengan masih menggunakan silikon.

9. Namun, kala itu Farida mengaku jika silikon yang dipasang terlalu lancip di ujung sehingga hidungnya tampak miring dan seperti jerawatan terus-menerus. Ia pun memutuskan melakukan operasi ketiga.

10. Operasi ketiga itu, Farida lakukan pada Juni 2021. Beginilah penampilannya yang bikin panglingi warganet. Ia pun sudah menghilangkan kantong matanya yang tebal.

11. Terbaru, Farida mengunggah video penampakan hidungnya setelah
setahun lebih dua bulan melakukan operasi. Dalam video tersebut,
terlihat lubang hidungnya yang makin kecil.
@farida.nurhan SATU TAHUN 2 BULAN KEMUDIAN BENTUK DAN KONDISI HIDUNGKU SETELAH OPERASI KE 3 #fyp #FYP #foryoupage #faridanurhan ♬ Ojo Dibandingke Farel Prayoga X Filla Talia (Rmp Channel) - Riza Productions
Sumber : Brilio.net
(*)