Harus Berpisah Sementara, 8 Potret Dewi Perssik dan Gabriel Anak Angkatnya - Disayang bak Anak Kandung Sendiri
Dewi Perssik memutuskan untuk mengadopsi anak pada 2007 silam. Pedangdut kelahiran Jember 16 Desember 1985 ini mengadopsi bayi yang saat itu berusia 2 minggu. Bayi tersebut diberi nama Felice Gabriel.
Kini, Gabriel telah jadi seorang remaja yang duduk di bangku SMP. Inilah kebersamaan Dewi Perssik dan Gabriel yang bak seorang ibu dan anak kandung sendiri.
1. Anak Angkat
Dewi Perssik hingga kini diketahui tak memiliki anak kandung dari pernikahannya dengan Angga Wijaya.
2. Disayang bak Anak Kandung
Oleh karena itu, Dewi Perssik begitu menyanyangi Gabriel anak semata wayangnya bak anak kandung sendiri.
3. Sekolah SMP
Gabriel menimba ilmu di sekolah menengah pertama yang menerapkan sistem boarding school. Ia harus tinggal di asrama bersama teman-temannya.
4. Berpisah Sementara
Karena itu, remaja yang akrab disapa mas Gegep ini harus berpisah sementara dengan Dewi Perssik.
5. Jenguk Sang Anak
Dewi persik berkesempatan untuk menjenguk anaknya beberapa waktu lalu.
6. Kangen
Dewi Perssik memeluk erat dan mengaku bahwa dirinya sudah kangen dengan Gabriel.
7. Nasihat Dewi Perssik
Meski harus berpisah dan jarang bertemu, Gabriel selalu ingat nasihat dari sang ibu untuknya. "Harus jadi orang sukses dan berbakti kepada orang tua," ungkap Gabriel.
8. Cium Tangan
Gabriel mencium tangan sang ibu dan berpamitan kembali ke sekolahnya. Semangat menimba ilmu ya Gabriel!
(*)