Skip to main content

Raffi Ahmad Semprot Aldi Taher, Geram Ditagih Transferan Lewat Komentar IG


Nama Aldi Taher seolah tak pernah luput dari segala kontroversinya. Beberapa waktu lalu ia membuat netizen kesal karena dinilai tak sopan menagih transferan di kolom komentar unggahan Raffi Ahmad. Padahal saat itu Raffi tengah mengenang kebersamaan dengan mendiang Olga Syahputra.

Belum lama ini Aldi Taher kembali membuat netizen geram. Hal itu terlihat dalam unggahan di akun Instagram miliknya yang menunjukkan momen pertemuannya dengan Raffi di salah satu acara penghargaan televisi.

Aktor yang baru saja menyambut kelahiran anak pertama ini menyebut suami Raffi Ahmad akan kembali mengirimkan transferan sejumlah uang kepadanya. Hal ini disampaikan Aldi Taher seraya pamer foto bareng suami Raffi. 


“ALHAMDULILLAH om @raffinagita1717 katanya mau transfer lagi buat keponakannya ALUSHA cc @salsabillih06,” ujar Aldi Taher.

“ALHAMDULILLAH Transferan pertama bisa buat @warkopomgue @mie_ayam_aldi_taher cabang ke-2 dan usaha @bakso_aci_alditaher,” lanjutnya.

Seolah ingin membuktikan omongan tersebut, Aldi lantas mengunggah cuplikan penampilan dirinya dan suami Nagita Slavina tersebut dalam sebuah acara. Raffi memang terdengar menyebut akan menambahkan sesuatu kepada Aldi Taher.


Namun di momen yang sama, Raffi juga melayangkan protes. Sempat diam, ayah Rafathar ini mengaku geram karena terus ditagih transferan hingga menyemprot Aldi Taher soal caranya menagih melalui kolom komentar media sosial.

“Ya Allah tapi nagih jangan di komen orang kali, kan gue nggak enak,” kata Raffi.

“Nagih pake di komen orang,” protesnya mengundang gelak tawa.

Meski nada ungkapan Raffi terkesan bercanda, namun banyak komentar pedas netizen berdatangan kepada Aldi Taher lantaran sikapnya dinilai tak sopan. Lagi-lagi ia pun menuai hujatan soal meminta transferan uang dari rekan artisnya ini.


“Beginilah semua manusia, udah diberi uang sekali nanti minta lagi dan lagi,” cibir seorang netizen. 

“Kaga ada malu nya, urat nya udah putus #candaurat,” cetus netizen lain. 

“Baik banget ya Allah idolaku Raffi Ahmad. Semoga terus diberikan kesehatan dilancarkan rezekinya biar bisa ngasih pengemis-pengemis macam aldi taher ini terus,” celetuk netizen lain. 

“Udah, Bang, kalau memang Raffi mau transfer lagi diam saja biar jadi berkah buat Mas Aldi dan buat pahala Mas Raffi. Jadi gak perlu di posting tiap hari,” sahut yang lainnya.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar