Anjasmara Harus Terpisah dengan Anak-Istri Selama PPKM, Merasa Seperti TKI
Anjasmara saat ini sedang terlibat dalam sebuah judul sinetron Love Story The Series, SCTV. Selama produksi sinetron tersebut, Anjasmara harus menginap di lokasi syuting sejak pemberlakuan PPKM Darurat dari pemerintah.
Hal itu membuat Anjasmara harus rela terpisah dengan istrinya, Dian Nitami, dan juga anak-anaknya.
Tak hanya itu saja, Anjasmara juga tidak bisa pulang ke rumah dan mengurus tanaman hias serta hewan-hewan peliharaannya seperti yang biasa ia lakukan sebelum PPKM.
Terpisah
"Istri di lokasi yang lain, kemudian anak-anak di rumah, tanamanku di rumah. Biasanya setiap pagi perhatikan tanaman, binatang, kucing kesayangan kalau malam suka teriak," ungkap Anjasmara saat berbincang secara virtual pada Kamis (15/7/2021).
Demi Kebaikan
Meski berat, Anjasmara menyadari bahwa hal tersebut harus tetap dilakukan demi kebaikan bersama.
"Satu sisi sedih, tapi ada sebuah tugas yang harus dilakukan, tugas untuk pribadi, perusahaan, keluarga. Jadi ya mau nggak mau kita jalanin yang harus dilakukan," tuturnya.
TKI
Malahan, sambil bercanda Anjasmara mengatakan bahwa apa yang saat ini ia rasakan terpisah dari anak dan istri sama seperti yang dirasakan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di luar negeri. Namun begitu, hal tersebut harus tetap dijalani dengan ikhlas demi keluarga dan cita-cita.
"Mungkin ini rasanya TKI yang bekerja di luar negeri yang harus berpisah dengan keluarganya demi harapan dan cita-cita pribadi maupun keluarga," tutup Anjasmara.
(*)