Skip to main content

Atalia Praratya Raih Gelar Doktor, Ridwan Kamil Tulis Pesan Menyentuh untuk Eril


Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya, resmi menyandang gelar Doktor. Atalia baru saja lulus S3 dari Fakultas Ilmu Komunikasi di Universiras Padjajaran, Bunda.

Tak hanya itu, lho. Wanita 48 tahun ini bahkan berhasil lulus dengan predikat cum laude. Wah, selamat ya, Bunda Atalia.

Kesuksesan Atalia meraih gelar Doktor ini turut disambut bahagia sang suami. Dalam unggahan di akun Instagram miliknya, Ridwan Kamil tampak membagikan momen saat dirinya mendampingi istri di sidang promosi Doktor.

Ungkapan bangga Ridwan Kamil untuk Atalia

Ridwan Kamil juga mengungkapkan perasaannya yang begitu bangga dengan pencapaian Atalia, Bunda. Pria kelahiran Bandung ini menyebut sang istri 'Perempuan Hebat'.

"PEREMPUAN HEBAT ITU, Kini tuntas paripurna dalam menuntut ilmu formalnya. Selamat untuk tersayang @ataliapr yang hari ini resmi meraih gelar Doktor di kampus ternama Universitas Padjajaran. CUM LAUDE pula," tulisnya di Instagram @ridwankamil, Senin (10/10/22).

Dalam unggahannya, Ridwan Kamil juga memuji kegigihan istrinya yang berhasil menyelesaikan studi S3 di tengah kesibukan. Ia pun mengungkit soal disertasi sang istri yang memiliki tujuan mulia untuk kaum perempuan.

"Di tengah kesibukan memimpin lebih 8 organisasi, menjadi dosen, mengurusi keluarga, masih memiliki energi dan cita-cita untuk menimba ilmu di level tertinggi yaitu S3 doktoral," ujarnya.

"Disertasinya tentang menguji dampak sosio ekonomi, dari sekolah informal ibu-ibu Jawa Barat atau sering disebut SEKOPER CINTA (Sekolah Perempuan Raih Impian dan Cita-cita) yang tujuan mengangkat derajat para perempuan dimana alumninya sudah puluhan ribu orang."

Ridwan Kamil menganggap ibunda dari anak-anaknya ini sebagai wanita yang hebat. Ia berharap pencapaian sang istri dapat menjadi inspirasi bagi banyak perempuan.

"Kata hebat memang sudah selayaknya disematkan kepada kiprah dan energi hidup dari Dr. Atalia Praratya, S.Ip., M.IKom. Semoga pencapaian ini menginspirasi perempuan-perempuan lainnya di Jawa Barat dan Indonesia," ungkap Ridwan Kamil.

Selain memuji kehebatan Atalia, Ridwan Kamil juga menuliskan pesan menyentuh untuk mendiang putranya, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Pesan Menyentuh Ridwan Kamil Untuk Eril


Pesan Ridwan Kamil untuk Eril

Kebahagiaan tampak terpancar dari wajah Ridwan Kamil kala mendampingi sang istri di sidang promosi Doktor di Universitas Padjajaran. Di hari bahagia itu, Ridwan Kamil juga tak lupa untuk mengenang mendiang putranya, Eril.

Sebelum meninggal dunia, Eril ternyata berperan panting dalam membantu sang Bunda meneruskan studi. Eril membantu Bundanya belajar matematika untuk diterima di program S3.

Ridwan Kamil yakin mendiang putranya itu pasti akan sangat bangga melihat kelulusan sang Bunda. Bila Eril masih hidup, dia akan wisuda bersama Bundanya.

"Dear Eril. Mamahmu lulus Ril. Mamahmu yang kamu bantu latihan matematikanya agar diterima ke program ini," ujar Ridwan Kamil.

Kamu pasti bangga melihat ini Ril. Andai kamu masih ada, kamu dan mamah tentunya akan wisuda bersama tahun ini," sambungnya.

Di akhir unggahan, Ridwan Kamil juga mengungkapkan kerinduannya pada sang putra. "We miss you anakku sayang."

Kesuksesan Atalia Praratya meraih gelar Doktor memang begitu membanggakan. Beberapa waktu lalu, Bunda tiga anak ini pernah bicara tentang semangatnya untuk terus belajar dan meraih mimpi.


Atalia dan cita-cita perempuan

Atalia diketahui membangun sebuah sekolah yang dinamakan Sekoper Cinta. Sekoper Cinta sendiri merupakan singkatan dari Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-Cita.

Menurut Atalia, RA Kartini merupakan sosok yang inspiratif. Baginya, sosok ibu rumah tangga bisa menjadi seorang Kartini masa kini dengan terus belajar, Bunda.

"Bagi saya untuk menjadi seorang perempuan, kita tidak pernah boleh berhenti belajar. Kita harus terus menambah pengetahuan dalam keadaan apapun. Belajar tidak selalu dalam bangku sekolah, tetapi belajar itu bagaimana kita menangkap fenomena yang ada," kata Atalia dalam HaiBunda Live di Instagram @haibundacom, beberapa waktu lalu.

"Saya kalau ketemu ibu-ibu pengajian selalu bilang, 'Ibu, kalo ketemu teman itu tanya sesuatu yang bisa menambah pengetahuan. Jangan ngobrolin gosip, artis-artis'," sambungnya.

Selain terus belajar, Atalia juga mengungkapkan kalau sosok wanita dan perempuan harus mampu bergaul dan menunjukkan keseriusan dalam belajar. Dengan begitu, ia yakin setiap perempuan bisa mengejar cita-cita dan impiannya.

"Pertama, kita harus mampu menunjukkan kalau kita mampu. Tekadnya harus kuat dan tunjukkan kalau kita orang yang amanah. Misal kalau kita mau sekolah lagi, tunjukkan keseriusan kalau kita mau belajar," ujar wanita yang akrab disapa Cinta ini.

"Yang kedua, kita harus tunjukkan bahwa kita tidak seperti apa yang orang sangka. Misal kita di-bully yang berkaitan dengan fisik, meski begitu, kita tunjukkan kalau di balik itu semua kita bisa miliki potensi yang lain."

Sumber : haibunda.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar