Skip to main content

Kebaya Jadi Pakaian Sehari-hari, 12 Potret Gaya Hidup Indonesia Zaman Dulu ini Patut Dibawa Kembali


Kamu pernah penasaran gak sih, gimana kira-kira tren fashion di Indonesia dari masa ke masa?

Seperti apa pakaian yang digunakan oleh orang Indonesia di zaman dulu? Apakah masih terlihat mirip dengan sekarang, atau malah berbeda jauh?

Nah, hal itu bisa kita lihat dari potret hitam-putih kehidupan masa lalu yang masih banyak tersimpan dengan baik.

Terungkap dari foto-foto tersebut, ternyata masyarakat Indonesia justru mengenakan kebaya dan baju tradisional untuk pakaian sehari-hari, loh. Padahal, sekarang kebaya hanya dipakai tiap acara resmi aja.

Selain itu, pakaian anak sekolah zaman dulu beda banget, loh. Mereka cuek mengenakan seragam berpotongan mini yang masih dianggap sopan pada masa itu.

Gaya fashion masyarakat Indonesia memang sangat berani kala itu. Banyak muda-mudi yang tampil kece dalam balutan busana paling trendi dan bergaya ala Barat pada masa itu ditambah gaya rambut yang cetar membahana.

Penasaran? Kamu bisa intip deretan potret yang Jaka himpun dari akun Twitter @menghanyurkan di bawah ini, geng. Cekidot!

1. Ciri khas siswa laki-laki pada zaman dulu ada foto ini: celananya pendek di atas lutut. Sekarang mungkin bakal terlihat aneh, ya?


2. Kalau siswa perempuannya tampak khas lewat model rambut, geng. Oh, iya, kebanyakan roknya juga di atas lutut, lho.


3. Beginilah potret kegiatan pramuka di masa lalu. Tuh, rok siswa perempuannya juga kelewat pendek, kan? Kalau sekarang mungkin bakal jadi masalah, ya?


4. Lain lagi dengan para gurunya, yang kebanyakan menggunakan gaun dan kebaya bagi guru wanita. Yang begini harus dibiasakan kembali nih. Ya, gak?


5. Senyum sumringah para wanita Indonesia di masa lampau. Mereka tampak tetap cantik dan anggun meski mengenakan gaun khas tempo dulu.


6. Potret penampilan wanita muda Jakarta pada tahun 60-an. Keren pada zamannya!


7. Mana yang bilang perempuan zaman dulu gak ada yang pakai kerudung? Ini buktinya, geng.


8. Ngomongin wanita mulu, nih penampilan para lelaki keren di masanya. Kumis tipis adalah koentji!


9. Di jalanan zaman dulu, orang-orang di jalan yang mengenakan kebaya tradisional adalah hal yang biasa. Sekarang? Mungkin harus nunggu acara nikahan atau sesi foto bertema jadul dulu.


10. Penampilan necis para pria di masa lampau: rambut ala Changcuters, celana cutbray, dan kerah atas terbuka. Ikonik!


11. Seperti inilah kehidupan muda-mudi masa lampau. Gak ada hiruk pikuk kendaraan, pilihannya antara sepeda atau jalan kaki.


12. Apa yang berbeda dari KTP jadul ini? Yup, gak ada kolom agama dan golongan darah, geng. Hayo, mau komentar apa?


Akhir Kata

Setelah lihat deretan potret di atas, kira-kira kamu mau balik ke zaman dulu gak, geng? Kali aja mau ngerasain bagaimana rasanya hidup di masa-masa seperti itu.

Meski begitu, tetap saja selalu ada hal positif dan negatif yang bisa kita ambil pelajarannya. Masa lalu memang gak bisa kita putar kembali, tapi kalau yang baik-baiknya, gak ada salahnya kan buat dibiasakan kembali?

Sumber : jalantikus.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar