Skip to main content

7 Potret Sekolah yang Dibangun Cinta Laura, Lokasinya Berada di Pedalaman


Artis Cinta Laura kini tengah jadi sorotan setelah mengungkap gaya hidup hemat dan berpikir dua kali untuk membeli barang branded. Ya Cinta memang senang dengan gaya hidupnya yang sederhana. 

Lebih jauh, Cinta Laura dan keluarga sudah membangun 10 gedung sekolah gratis untuk SD dan satu gedung untuk SMP salah satunya di Kampung Mulyasari, daerah di Gunung Salak Bogor, Jawa Barat.

Kawasan itu disebutkan sebagai daerah pelosok yang baru dialiri listri 5 tahun belakangan dan masih terbelakang dalam pendidikan dan penggunaan teknologi.

Pembangunan sekolah itu rupanya dilakukan Cinta Laura melalui yayasan miliknya yang bernama Soekarseno Foundation. Untuk lebih jelasnya, berikut potret sekolah yang dibangun Cinta di bawah naugan Soekarseno Foundation.;

Penampakan sekolah tampak depan yang nyaris roboh sudah direnovasi


Tak hanya direnovasi, sekolahan ini juga nampak diperluas


Cinta menyambangi sekolah tersebut dan bercengkrama dengan Kepala Sekolah


Cinta juga menengok kelas yang sedang berlangsung


Ruang kelasnya juga ditata menarik agar proses pembelajaran tetap nyaman


Cinta juga mendatangi ruangan khusus untuk ekstrakurikuler menjahit


Ini potret perpustakaannya, tampak banyak buku tersusun rapi di rak


(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar