Pernah Dikabarkan Jalani Hubungan dengan Rhoma Irama, Artis Legendaris Ini Pernah Alami Hal Mengerikan Sampai Harus Pindah Kota: Gara-Gara Teror!
Yati Octavia dulu sang terkenal dan kariernya sukses di eranya.
Namanya mulai dikenal oleh masyarakat sejak menjadi lawan main Rhoma Irama.
Yati Octavia berperan sebagai sosok wanita bernama 'Ani' yang menjadi pasangan Raja Dangdut tersebut.
Chemistry keduanya yang sangat kuat, sempat terdengar kabar jika Yati dan Rhoma Irama jalin hubungan spesial.
Namun kabar itu langsung saja runtuh sejak Yati Octavia menikah dengan Pangky Suwito.
Rupanya, pasangan artis legendaris ini sempat mengalami kesulitan diawal pernikahannya.
Keduanya memilih untuk bersatu membangun rumah tangga yang kini telah menginjak usia pernikahan yang ke 41 tahun.
Meski terlihat adem ayem dan tak pernah terdengar gosip miring mengenai rumah tangga keduanya, ternyata kenyataan tak begitu.
Bahkan pasangan artis senior ini harus pindah tempat tinggal dari Jakarta ke kota yang lebih kecil lantaran masalah rumah tangga yang dihadapi.
Pasangan artis Pangky Suwito dan Yati Octavia mengaku tak mudah ketika saat awal-awal menjalani rumah tangga.
Banyak gangguan dan teror yang kerap diterima kala itu.
“Bahkan waktu saya hamil anak pertama Mas Pangky, ada perempuan telepon ke rumah, bahwa dia hamil juga sama Mas Pangky, kata dia. Shock juga tapi dihadapi, boleh ‘kalau misalnya kamu hamil sama Mas Pangky, Mas Pangky akui itu anaknya, saya yang mundur'. Jadi aku hadapi, ternyata dia teror saja,” kata Yati dikutip dalam kanal YouTube Venna Melinda Channel, Kamis (24/6/2021).
Hal senada juga disampaikan Pangky Suwito.
“Enggak cuman Yati, saya juga begitu ‘Kamu tahu enggak Pang, Yati itu pacar saya’.Banyak. Prosesnya (panjang)” ungkap Pangky.
Hingga akhirnya keduanya memutuskan pindah ke kota Purwokerto dan menetap selama sembilan tahun.
“Sampai akhrinya kami memutuskan pindah ke Purwokerto selama 9 tahun. Gara-gara teror juga,” imbuh Yati.
Di sana, kata Yati, mereka menjalankan usaha sedangkan dia tetap bekerja di dunia hiburan.
“Usaha (di Purwokerto), tetap main film juga,” ujar Yati.
"Saya yang kerja di sana, kami tetap bersatu dan bersama,” timpal Pangky Suwito.
(*)