Skip to main content

Wah! Maia Estianty Kini Bersyukur Ahmad Dhani Direbut: Saya Terima Kasih Sama yang Ambil


Maia Estianty dan suaminya Irwan Mussry kini hidup bahagia.

Namun sebelumnya ia menjadi istri Ahmad Dhani hingga akhirnya berpisah.

Namun di sisi lain Maia sempat merasakan kesedihan mendalam saat dirinya dikhianati sang suami kala itu.

Sempat marah dan konflik berkepanjangan, namun kini sudah usai.

Maia Estianty berucap terima kasih pada 'perebut' suaminya dulu, ucapan terima kasih itu ditujukan untuk pada Mulan Jameela?

Maia Estianty dan Mayangsari dipertemukan di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV.

Pada kesempatan tersebut, Mayangsari Trihatmodjomenceritakan dirinya yang kini tetap dicap sebagai orang ketiga.

Hampir sama dengan Mayangsari, Maia Estianty juga pernah berurusan dengan orang ketiga.

Diketahui, terjadi cinta segitiga antara Maia Estianty, Ahmad Dhani, dan Mulan Jameela.

Kini, Maia justru bersyukur dulu Ahmad Dhani direbut oleh Mulan Jameela.

Karena saat ini, ia merasa lebih bahagia dibanding dengan kehidupannya yang dulu.

"Kalau aku ni ya. Saya bukan melakukan pembelaan, kalau saya kejadian seperti dulu, mestinya saya terima kasih dong sama yang ambil (Mulan Jameela)."

"Karena apa? Karena hasilnya sekarang bagus. Di depan indah, makanya saya terima kasih," ujar Maia sambil tertawa.

Lebih lanjut, Maia mengakui jika awalnya tak terima dengan kondisi masa lalu.

Namun Maia sadar, jika Tuhan telah menyiapkan hal yang lebih indah di balik tangisannya.

"Aku dulu sempet marah dengan keadaan, ada kejadian perempuan lain tapi pada saat berjalannya waktu, akhirnya aku paham maksud Tuhan apa."

"Oh misal tidak dibeginikan aku tidak akan di sisi ini, tidak akan paham dengan kehidupan di sisi itu, dan pada akhirnya terima kasih ya Tuhan, kamu sudah berikan tangisan di jaman lalu itu yang pada akhirnya semuanya serba indah," jelas Maia.

Kini, Ahmad Dhani sudah berbahagia hidup dan menikahi Mulan Jameela hingga memiliki anak.

Begitu pula dengan Maia, yang kini sudah menikah lagi dengan pengusaha Irwan Mussry.

Mayangsari Disebut Pelakor Senior, Ini Tanggapannya

Mayangsari blak-blakan ungkap perasaannya dianggap pelakor senior, sebut-sebut orang ketiga tak selalu salah.

Hal tersebut dia ungkapkan di depan Maia Estianty pada kanal YouTube MAIA ALELDUL TV.

Diketahui, Mayangsari merupakan istri putra mantan Presiden Soeharto, Bambang Trihatmodjo.

Kehadiran Mayangsari di pernikahan Bambang Trihatmodjo dengan Halimah jadikah dirinya disebut-sebut sebagai orang ketiga.

Terlebih, Mayangsari mengaku sudah berpacaran dengan Bambang Trihatmodjo sejak 1997.

Di mana, tahun itu Bambang Trihatmodjo masih menjadi suami Halimah Agustina Kamil.

"Berapa tahun menikah sama mas Bambang?" tanya Maia.

"Jalan 22 tahun," jawab Mayangsari.

"Itu sorry ya, maaf, sah negara?" tanya Maia detail.

"Kalau sah negara 2011, pokoknya aku menikah dengan Mas Bambang itu tahun 2000."

"Pacarannya itu 3 tahun sebelumnya, jadi aku 1997 (pacaran) menikah 2000, punya anak 2005 terus menikah secara negara 2011, sampai sekarang," jelas Mayangsari.

Maia lantas menanyakan bagaimana tanggapan Mayangsari setelah dicap sebagai pelakor senior.

Bahkan Maia juga memperlihatkan gambar yang menunjukkan nama Mayangsari berada di takhta sebagai orang ketiga.

Mayangsari mengaku enggan memberikan klarifikasi pada publik.

Menurutnya, menjelaskan di depan publik hanya akan membuat dirinya dicap sebagai pembelaan.

Mayangsari hanya menjelaskan jika setiap hubungan terjadi bukan hanya dari satu pihak saja.

"Hubungan itu tidak mungkin terjadi kalau nggak ada yang memulai, terus aku harus ceritain? penolakan? kenapa ini begini begitu?" lanjut Mayangsari.

Mayangsari juga heran, mengapa orang ketiga dianggap selalu salah.

Selasa (7/7/2020), Mayangsari merayakan 20 tahun pernikahannya dengan Bambang Trihatmodjo. Keduanya tampak kompak tersenyum bahagia.

"Selalu dianggap salah adalah orang ketiga 'Hello, pernahkah si ini bisa ke sini, pernah nggak introspeksi diri sampai ini ke sini' itu sebetulnya, fearnya," lanjutnya.

Ia kemudian merasa adalah orang yang pertama kali di dunia yang melakukan kesalahan.

"Aku heran lho, sampai detik ini, seolah-olah aku ini orang pertama di dunia ini yang menjalani seperti itu," tegasnya.

"Iya sampai dibilang senior (pelakor) ya," tambah Maia.

"Senior ya apalah aku ga bisa bangga, pada intinya aku memilih untuk tidak menjawab," ucap Mayangsari.

Ia melakukan hal ini untuk menjaga perasaan keluarga kecilnya, termasuk anak-anak agar tak dibully.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar